Bangkitkan Generasi Qurani: Adzaki Awi Fadhiliano dari SMP IT Al-Kautsar Raih Juara 2 Lomba Tartil di BELADNG EXPO 2024

Alhamdulillah prestasi membanggakan kembali diraih oleh salah satu peserta didik SMP IT Al-Kautsar. Adzaki Awi Fadhiliano dari kelas IX Hamzah berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Lomba Tartil di BELADING EXPO 2024 yang diselenggarakan oleh PPTQ Ibadurrahman Terpadu Belading pada tanggal 23 Oktober 2024.

Adapan kompetisi ini mengangkat tema “Bangkitkan Generasi Qurani Tumbuhkan Asa Songsong Perdamaian Dunia“.

Prestasi ini menjadi kebahagiaan dan bukti nyata dari upaya Adzaki dalam menekuni seni membaca Al-Qur’an. Kompetisi ini turut menginspirasi para peserta untuk menghidupkan nilai-nilai Qurani dalam kehidupan.

Tidak hanya menjadi sebuah prestasi, kemenangan Adzaki juga semakin memperlihatkan peran program Tahsin Tahfidz Qur’an (T2Q) yang ada di SMP IT Al-Kautsar. Program T2Q ini memberikan bekal bagi peserta didik dalam menguasai kemampuan membaca dan menghafal Al-Qur’an sesuai dengan kaidah yang benar. Adanya program T2Q jelas menjadi nilai tambah karena dukungan program ini turut mempersiapkan peserta didik untuk ajang perlombaan seperti Tartil. Hal ini menjadi bukti nyata dari kualitas pendidikan Qurani yang diterapkan di SMP IT Al-Kautsar.

Dalam kompetisi ini, Adzaki membawakan Surah Al-Anfal ayat 45 dengan tartil yang indah, memperhatikan setiap tajwid, serta mengalunkan ayat suci dengan penuh penghayatan.

Lomba Tartil sendiri adalah ajang untuk membaca Al-Qur’an dengan irama yang tertib, mengutamakan tajwid, kelancaran, dan kesantunan dalam membaca ayat-ayat-Nya. Tartil bukan sekadar membaca namun merupakan bentuk kesungguhan dalam mendalami serta mencintai Al-Qur’an.

Makna dari Surah Al-Anfal ayat 45 yang dibacakan Adzaki sangatlah dalam, khususnya dalam konteks meningkatkan keimanan dan kebersamaan umat Islam. Ayat tersebut memiliki arti: “Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu bertemu pasukan (musuh), maka berteguh hatilah dan sebutlah (nama) Allah sebanyak-banyaknya agar kamu beruntung.” Ayat ini mengandung pesan untuk selalu kokoh dalam menghadapi tantangan, dengan terus berzikir dan mengingat Allah SWT agar diberikan kekuatan dan keberhasilan. Pesan ini sangat relevan untuk para generasi Qurani agar senantiasa tegar, beriman, dan menjaga hubungan erat dengan Allah SWT, apa pun rintangan yang dihadapi.

Adzaki mengungkapkan rasa syukur atas prestasi yang diraihnya, “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur kepada Allah atas nikmat ini. Terima kasih kepada Ustadz Muhammad Musthofa yang selalu membimbing dan mengajarkan saya teknik membaca Al-Qur’an yang baik dan benar. Saya berharap ini menjadi langkah awal untuk terus meningkatkan kemampuan saya dalam membaca dan mencintai Al-Qur’an,” ujarnya penuh haru.

Ustadz Muhammad Musthofa, S.Pd., guru pembimbing yang setia mendampingi Adzaki juga menyampaikan rasa syukurnya atas keberhasilan ini. “Alhamdulillah, ini adalah hasil kerja keras Adzaki yang tak henti-hentinya berlatih dan berusaha memberikan yang terbaik. Semoga prestasi ini membawa keberkahan dan menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk terus mencintai Al-Qur’an. Kemenangan ini bukan hanya untuk Adzaki, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi keluarga besar SMP IT Al-Kautsar,” ungkapnya.

Kepala Sekolah SMP IT Al-Kautsar, Ibu Melia Henny M, S.Pd., M.M turut menyampaikan selamat dan apresiasi atas prestasi yang diraih Adzaki di ajang BELADING EXPO 2024. “Alhamdulillah, kami sangat bangga dan bersyukur atas prestasi yang diraih Adzaki. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi, mencintai Al-Qur’an, dan menjadi generasi Qurani yang unggul dan berkarakter. Selamat untuk Adzaki atas perjuangannya dan terima kasih kepada Ustadz Muhammad Musthofa atas bimbingannya,”.

Keluarga besar SMP IT Al-Kautsar turut merasakan kebahagiaan dan kebanggaan atas prestasi ini. Prestasi Adzaki menunjukkan bahwa generasi muda kita mampu menorehkan prestasi gemilang yang berlandaskan nilai-nilai Islami dan cinta kepada Al-Qur’an. Semoga pencapaian ini semakin memotivasi siswa lain untuk terus berkarya di jalan yang diridhoi-Nya.

Alhamdulillah, selamat kepada Adzaki atas prestasi yang membanggakan ini. Teruslah berjuang, berkarya, dan menjadi kebanggaan kita semua!